Sumire Morohoshi Akan Menyanyikan Lagu Penutup Anime Sugar Apple Fairy Tale

Table of content:
Kanau.org – Kadokawa pada Minggu (30/10) telah mengumumkan bahwa Sumire Morohoshi akan menyanyikan lagu penutup untuk adaptasi anime Sugar Apple Fairy Tale yang diproduksi oleh studio J.C. Staff.
Lagu penutup yang berjudul “Kanaeru” telah menggaet Naohiro Minami sebagai composer nya, dengan Yuho Iwasato yang menulis liriknya dan NAOKI-T sebagai aransemen lagu.

Sumire Morohoshi merupakan seorang seiyu sekaligus penyanyi yang lahir di Prefektur Ashigarakami, Kanagawa pada 23 April 1999. Sebagai seorang seiyu a berafiliasi dengan agensi Himawari Theatre Group sedangkan sebagai seorang penyanyi dia berafiliasi dengan agensi Flying Dog.
Sebagai seorang seiyu, perannya terdiri dari: Kyouka Izumi dari Bungou Stray Dogs, Hinami Fueguchi dari Tokyo Ghoul, Tsurumi Rumi dari Oregairu, Hitoka Yachi dari Haikyuu!! dan lainnya. Ia juga pernah menyanyikan lagu tema untuk beberapa anime diantaranya: lagu pembuka BNA, lagu penutup Honzuki no Gekokujou, dan lagu tema Meiji Tokyo Renka.
Sedikit Info Mengenai Serial Sugar Apple Fairy Tale
Seri Sugar Apple Fairy Tale merupakan seri light novel yang ditulis oleh Miri Mikawa dan diilustrasikan oleh aki. Serial ini diterbitkan oleh Kadokawa Shoten pada 31 Maret 2010. Light novel ini telah mengakhiri serialisasi nya pada 1 Februari 2015 dengan terdiri sebanyak 17 volume.
Adaptasi anime telah memilih Youhei Suzuki (Million Arthur) sebagai sutradara, dengan Seishi Minakami (Occult Academy) yang menulis skripnya, desain karakternya dibuat oleh Haruko Iizuka (Horimiya), dan Hinako Tsubakiyama (Sabikui Bisco) yang mengurus musiknya. Anime Sugar Apple Fairy Tale akan diproduksi oleh studio J.C. Staff dan akan tayang pada Januari 2023.

Beberapa seiyu yang akan ikut andil diantaranya:
- Yuka Nukui sebagai Anne Halford
- Masaaki Mizunaka sebagai Shalle Fen Shalle
- Rie Takahashi sebagai Mythril Lid Pod
- Tomoaki Maeno sebagai Hugh Mercury
Sinopsis
Setelah ibunya meninggal, Ann memutuskan untuk menjadi Silver Sugar Master seperti ibunya, itu merupakan pekerjaan yang sangat dihormati di negara Highland, di mana sangat sedikit master yang terampil dalam membuat kerajinan. Ann pergi ke kota Lewiston, tempat keluarga kerajaan mengadakan festival gula. Untuk menjadi Silver Sugar Master, ia harus memenangkan posisi teratas dan menerima medali kerajaan.
Di dunia ini, manusia memperlakukan peri sebagai budak dan mengambil salah satu sayapnya untuk mengendalikannya. Ann enggan membeli peri bernama Shall untuk menjadi pengawal dalam perjalanan ke Lewiston. Ann bingung apakah ia harus membebaskannya, tetapi ia juga membutuhkan pengawalan di jalan yang berbahaya ketika menuju festival.
Sumber: Twitter/@sugarapple_PR & Sugar Apple Official Website