Serial Anime Edens Zero Merilis Key Visual Untuk Musim Keduanya

Table of content:
Kanau.org – Akun Twitter dan website resmi anime Edens Zero telah merilis sebuah key visual untuk musim keduanya yang akan dirilis pada 2023 mendatang.
Meskipun begitu, belum ada tambahan informasi mengenai staf yang akan terlibat dalam produksi sekuel ini.
Bagi yang belum tahu, serial anime ini merupakan anime yang diangkat dari manga bergenre adventure dan science fantasy karya mangaka Fairy Tail, Hiro Mashima, yang diterbitkan oleh Kodansha pada 27 Juni 2018. Manganya saat ini sudah memiliki 21 volume yang beredar.
Anime nya sendiri pertama kali tayang pada 11 April 2021 lalu yang diproduksi oleh Studio J.C. Staff dengan total 25 episode.
Sinopsis
Shiki Granbell, manusia pengguna Ether Gear yang diangkat dan dibesarkan oleh robot di planet Granbell, tempat berisi taman hiburan yang sepi di Sakura Cosmos.
Suatu hari, taman tersebut dikunjungi oleh dua B-Cuber yang bepergian ruang angkasa, Rebecca Bluegarden dan teman kucing robotnya, Happy. Mereka berdua berteman dengan Shiki, dan mereka datang ke sana dalam rangka merekam video untuk kanal B-Cube mereka, Aoneko Channel.
Kemudian, setelah para robot memaksa mereka keluar dari planet ini untuk dapat menyelamatkan Shiki dari terdampar sebelum baterai mereka mati. Shiki bergabung guild petualang Rebecca dan Happy, agar dapat menjelajahi alam semesta bertujuan mencari Mother, seorang dewi kosmos yang terkenal.
Dalam prosesnya, dia memeroleh pesawat perang antarbintang bernama Edens Zero. Edens akronim dari “Ether Drive Eternal Navigation System”, yang sebelumnya digunakan oleh kakek angkatnya, “Raja Iblis” Ziggy, yang juga gagal saat mencari Mother.
Sumber: Twitter