KANAU
Home Anime Corner Manga “Komi-san wa, Komyushou desu” Mendapatkan Adaptasi Anime

Manga “Komi-san wa, Komyushou desu” Mendapatkan Adaptasi Anime

Sumber: Twitter @comisanvote

Dilansir dari cuitan akun twitter resmi manga “Komi-san wa, Komyushou desu” (@comisanvote) pada hari ini (12/05/2021). Mengumumkan bahwa serial manga yang sudah diterbitkan sejak 2016 di Weekly Shounen Sunday telah resmi mendapatkan adaptasi anime televisi.

Bukan hanya sekadar mengumumkan peresmian adaptasi animenya saja, mereka juga sudah mengungkapkan desain karakter sekaligus para penyulih suara yang akan mengisi para karakter utama di serial ini dan para staf produksi.

Berikut adalah daftar para penyulih suara dan staf produksi untuk proyek serial anime “Komi-san wa, Komyushou desu”.

Staf Produksi:

  • Ayumu Watanabe (Chief Director),
  • Kazuki Kawagoe (Director),
  • Deko Akao (Series Composition),
  • Atsuko Nakajima (Design Character)

Penyulih Suara:

  • Aoi Koga sebagai Shouko Komi,
  • Gakuto Kajiwara sebagai Hitohito Tadano,
  • Rie Murakawa sebagai Najimi Osana.
Sumber: Twitter @comisanvote

Video promosi perdana untuk proyek serial animenya pun sudah diunggah di kanal Youtube SHOPRO.

Serial anime “Komi-san wa, Komyushou desu” akan diproduksi oleh studio OLM (Studio yang juga memproduksi anime “Bang Dream” dan ” Odd Taxi”) dan dijadwalkan tayang pada bulan Oktober 2021 atau musim gugur tahun ini.

Sumber: Situs resmi, Akun Twitter “Komi-san wa, Komyushou desu”.

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad

Bagikan: