#1 Your Trusted Business Partner

[Character Sunday] Aragaki Ayase

Andi Taharudin

Yahallo~~~

Apa kabar kalian semua? Semoga baik-baik saja.

Di rubrik character sunday minggu ini, saya akan mengulas salah satu karakter dari serial anime ‘OREIMO’. Baiklah, tanpa perlu panjang lebar lagi, langsung saja yuk.

AYASE-TAN MAJI TENSHI.

Siapa sih yang tidak tahu dengan serial anime ‘Ore no Imouto ga Konna ni Kawaii Wake ga Nai’ atau yang biasanya disebut ‘OREIMO’. Salah satu anime komedi romantis yang memiliki fandom lumayan besar di kalangan pencinta J-culture. Serial anime ini, secara garis besar menceritakan tentang berbagai masalah atau keruwetan di dalam kehidupan ‘otaku’ dan juga perspektif masyarakat terhadap ‘otaku’ itu sendiri. Abaikan cerita tentang hubungan ‘kimoi’ antar saudara kandungan dalam serial ini. Serius itu menganggu banget www (Jangan marah ya fandomnya Kirino). Mari kita alihkan fokus ke best girl atau best heroine dalam serial ini.

Yups, Aragaki Ayase.

Aragaki Ayase adalah seorang siswa SMP yang juga bekerja paruh waktu sebagai seorang model, tak heran sih karena Ayase memiliki paras cantik dan tubuh yang proposional.Ayase dengan Kirino si main heroine (Cih…Tsk) serial ini adalah teman sekelas sekaligus teman kerja, dan mereka saling berteman baik atau bersahabat. Singkatnya, Ayase adalah teman ‘normal’ Kirino.Keberadaan Ayase dalam serial ini cukup berdampak besar, setidaknya untuk saya sendiri. Saya yang di tengah ‘perjalanan’ mulai kehilangan selera untuk menonton serial ini, kembali bergairah setelah melihat kehadirannya.Meski jam tayangnya sedikit, tapi itu lebih dari cukup bagi saya untuk bisa menasbihkannya sebagai best heroine bahkan Ayase saya anggap true main heroine serial ini.

Sebelum mengenal lebih lanjut Ayase. Yuk, mari kita ketahui biodata umum seorang Aragaki Ayase terlebih dahulu.

Biodata Karakter
  • Nama: Aragaki Ayase
  • Jenis Kelamin: Perempuan
  • Tanggal Lahir: 26 Juli
  • Zodiak: Leo
  • Gol. Darah: A
  • Usia: 14-15 Tahun
  • Tinggi: 166 cm
  • Berat: 44 kg

Setelah mengetahui biodatanya, mari kita langsung bahas segala keindahan dan daya tarik Ayase-tan Maji Tenshi.

~Ayase-tan Maji Tenshi ~

Ayase adalah seorang gadis imut, cantik dan lucu dengan rambut biru gelap panjang lurus. Memiliki kulit putih, mulus nan lembut, jari-jarinya yang lentik dan bentuk tubuh proposional. Suara dan tingkah lakunya yang penuh kelembutan ditambah senyumannya yang sungguh menawan, yang mampu melelehkan siapapun lelaki yang melihatnya.Pakaian yang ia biasa gunakan juga sangat modis, meski role model gaya berpakaiannya mengikuti Kirino. Namun, entah bagaimana gaya berpakaian Ayase lebih kalem dibanding Kirino.Mempertimbangkan berbagai faktor tadi, sudah sewajarnya dan sangat layak jika Ayase menyandang gelar ‘Maji Tenshi’. Itulah mengapa panggilan ‘Ayase-tan Maji Tenshi’ sangatlah cocok untuk dirinya.

~Teman yang Bisa Diandalkan~

Ayase akan selalu menjadi orang yang bisa kamu andalkan, tapi hak istimewa tersebut bisa didapatkan jika kamu sudah berteman dekat dengannya. Ia akan berusaha semampunya untuk bisa terus menyanggupi segala hal yang bisa membantumu. Ayase akan selalu siap siaga, bagaikan payung yang akan selalu ada untuk melindungimu dari basahnya hujan. Jadi, kalau kamu merasa tidak setara dan pantas untuk bisa menjadi pasangannya. Setidaknya berusahalah agar bisa menjadi teman dekatnya. Benefit dari berteman dengannya akan sangat membantu kehidupanmu.

~Seseorang yang Selalu Berusaha Memahami Segala Tentangmu~

Di dalam serial OREIMO, Ayase terlihat berusaha keras bisa memahami perihal hobi ‘aneh’ yang dimiliki sahabatnya, yaitu hobi terhadap gim eroge adik perempuan. Memang awalnya Ayase menolak bahkan jijik terhadap hal itu. Namun, seiring berjalannya waktu, Ayase mulai sedikit berusaha terbuka bahkan mempelajari hobi tersebut. Semua hal itu, ia lakukan agar bisa memahami segala hal tentang sahabatnya dan bisa berbicarakan segala hal bersama-sama tanpa terkecuali. Bisa dibayangkan bagaimana jika kamu adalah sahabatnya dan dia berusaha keras untuk bisa memahami segala hal tentangmu.

Kyaaaa!!! Kawaii.

~Memiliki Tutur Kata yang Baik~

Jika kalian perhatikan lebih detail. Tutur dan pemilihan kata saat Ayase berbicara, termasuk sopan dan beretika. Selain hal itu, tingkah laku Ayase paling sopan dibanding heroine lain yang ada di serial ini.

Ya, sikap ini wajar dimiliki Ayase karena bisa dikatakan dia berasal dari keluarga yang menjunjung tinggi tata krama yang baik.

~Gadis Yandere yang Menggemaskan~

Yups. Anda tidak salah baca. Ayase memang termasuk ke dalam anggota yandere girl gang. Bahkan tak banyak juga orang dan beberapa situs daring, yang memasukkan Ayase ke dalam kategori ‘karakter yandere terfavorit’. Ayase akan mengaktifkan mode yanderenya, apabiIa ada seseorang yang sudah membohongi dirinya atau telah menyakiti orang-orang terdekatnya. Aura dan tatapan membunuhnya, seketika akan langsung menyergap seluruh tubuhmu sembari mengatakan “Kubunuh kau” dengan senyuman ‘indahnya’.Jadi, jika kamu salah sedikit saja menyikapi dirinya, maka matahari tak akan pernah bisa terbit kembali.Meski begitu, terkadang Ayase akan mengatakan “Kubunuh kau” dengan nada imut dan tingkah laku yang menggemaskan. Itulah mengapa, Saya bisa mengatakan bahwa ia adalah gadis yandere yang menggemaskan.

~Kulaporkan Kau dan Tendangan Super~

Ayo tebak, berapa kali Ayase mengatakan ‘Kulaporkan Kau’ di serialnya?Yups. Itu adalah kata-kata favoritnya ketika bertemu dengan si protagonis. Biasanya ia akan berkata demikian dan ‘mengancam’ melaporkan protagonis ke polisi, setelah mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan (aslinya menyenangkan) dari si protagonis.Lalu ada satu hal lagi yang dimilikinya dan patut kamu hindari, yakni tendangan super dahsyat Ayase. Ayase memang bukan pemain sepakbola dan hanya seorang gadis SMP yang imut. Namun, jangan coba-coba meremehkan kekuatan tendangan super dahsyat Ayase. Ia sanggup membuat kepalamu terpisah dari tubuhmu, hanya dengan sekali mengeluarkan tendangan super.Jadi, jangan sampai kamu menjahilinya hingga membuatnya kesal dan akhirnya Ayase menerjang kepalamu dengan sebuah tendangan super dahsyat.

~Visioner~

Di dalam gim visual novelnya, dijelaskan alasan mengapa Ayase selalu mengajak protagonis bertemu di taman dekat rumah protagonis. Alasannya karena di sebelah kanan atas taman tersebut ada sebuah kantor polisi. Jadi, jika ada sesuatu yang menyimpang terjadi, maka akan memudahkan dirinya untuk bisa melaporkan protagonis ke polisi. Semua itu Ayase pikirkan sudah sejak awal, sebelum pertemuan mereka untuk pertama kalinya.

Yah…bisa dianggap Ayase adalah orang yang visioner.

~Sadistic~

Ayase tidak akan segan-segan menendang, menginjak, menggampar dan memborgol tanganmu, jika kamu melakukan hal-hal yang ia rasa aneh dan menganggu.Namun, jika kamu merasa sudah dekat dengannya dan mendapatkan perlakuan semacam itu tanpa alasan. Maka berbahagialah, itu menandakan Ayase menyukaimu karena perlakuan itu sebagai bentuk dan tanda rasa cintanya terhadap dirimu. Memang seperti itulah perlakuan seorang sadistic terhadap orang yang ia cinta dan sayang. Jadi, biasakanlah dirimu dan terimalah kenyataan jika perlahan-lahan sisi masokismu bangkit karena terlalu sering berada di sisinya.

BONUS

~Memiliki Ending yang Indah~

Jika, kamu sudah memainkan gim visual novel OREIMO. Maka kamu tidak bisa membantah bahwa ending rute Ayase sungguhlah indah dan layak disebut TRUE ENDING OREIME.

Yups, itulah berbagai deskripsi perihal keindahan yang dimiliki oleh Aragaki Ayase. Seorang gadis SMP yang menggemaskan, memiliki wajah yang imut, suara yang lembut bak malaikat yang turun ke dunia yang membosankan ini, tingkah laku dan tutur kata yang sangat baik, tak ketinggalan sifat yanderenya yang memesona. Tak ada satu pun alasan yang membuatnya tidak terpilih menjadi best girl di serial ini.

Akhir kata.

ORE NO ARAGAKI AYASE GA KONAN NI KAWAII WAKE GA NAI!!!

TIDAK MUNGKIN ARAGAKI AYASEKU BISA SECANTIK DAN SEIMUT INI!!

Ok, Sampai ketemu lagi minggu depan.

Ciao.

Bagikan:

Related Post

2 responses to “[Character Sunday] Aragaki Ayase”

  1. Bagus Putra Avatar
    Bagus Putra

    Kita satu pikiran ngab

    1. Bagus Putra Avatar
      Bagus Putra

      Ayase still main heroine

Leave a Comment

Butuh informasi lebih lanjut atau ingin berdiskusi dengan tim KANAU?