Kanau.org – Siapa yang tidak mengenal anime terkenal Naruto? Ada banyak jutsu yang diperlihatkan di anime Naruto. Beberapa jutsu di anime Naruto rupanya sangat berguna jika diaplikasikan ke dunia nyata, loh.
Ada berbagai macam jurus keren dan epik di anime Naruto. Jutsu tersebut umumnya digunakan untuk bertempur. Ada jutsu yang berguna untuk menipu lawan, menyembuhkan rekan, dan masih banyak lagi.
Kira-kira jutsu apa saja yang ada di anime Naruto yang berguna jika bisa digunakan di dunia nyata? Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Kage bunshin no Jutsu
Siapa yang tidak mengenal jurus andalan Naruto yang satu ini? Dari episode pertama, kita sudah diperlihatkan Naruto yang menggunakan jutsu berguna yang satu ini.
Bayangkan saja jika kalian dapat menguasai Kage Bunshin no Jutsu. Kalian dapat mengikuti sekolah tanpa harus pergi ke sekolah, alias bayangan kalian yang ada di sekolah. Contoh lain untuk mengerjakan pekerjaan rumah, kalian bisa bersih-bersih dalam waktu yang lebih singkat.
Bagaimana menurut kalian. Apa yang akan kalian lakukan jika menguasai jutsu yang satu ini?
Hiraishin no Jutsu
Jutsu warisan dari Minato ini sangat berguna jika dapat digunakan di dunia nyata. Kalian dapat berpindah tempat dalam hitungan detik. Tidak hanya hemat waktu, tapi juga hemat biaya.
Bayangkan jika kalian meletakkan kunai yang sudah ditandai di tempat tertentu seperti sekolah. Tentu kalian tidak akan pernah terlambat ke sekolah karena dapat tiba di sana hanya dalam waktu sekian detik.
Edo Tensei
Jutsu yang dibuat oleh Tobirama ini cukup mengerikan, tetapi berguna, loh. Contohnya di perang dunia ninja keempat, aliansi Konoha kerepotan menghadapi pasukan edo tensei milik Kabuto.
Di dunia nyata, jika akan terjadi perang, maka jutsu ini akan sangat berguna. Edo tensei dapat menambah kekuatan suatu pasukan tanpa menimbulkan korban. Mengapa? Karena pasukan edo tensei merupakan orang yang sudah mati.
Shosen Jutsu
Jutsu ini termasuk dalam jutsu penyembuhan yang dikuasai oleh Tsunade dan juga Sakura. Jutsu ini sangat berguna di medan tempur untuk mengobati pasukan yang terluka.
Selain berguna di medan tempur, jutsu ini sangat berguna di dunia nyata. Kalian dapat menghemat biaya untuk ke dokter jika menguasai jutsu yang satu ini.
Byakugan
Dojutsu yang dimiliki klan Hyuga yang satu ini sangat berguna di dunia nyata. Dengan mata ini, kalian dapat melihat 360 derajat tanpa menolehkan kepala.
Doujutsu yang satu ini berguna agar kita dapat terhindar dari bahaya yang ada di belakang. Kita dapat bergerak cepat untuk menghindari dan mengantisipasi bahaya yang datang.
Nah, bagaimana menurut Kanauzen? Apakah ada jutsu lain yang berguna di serial anime Naruto?