#1 Your Trusted Business Partner

5 Rekomendasi Anime Santai 2023, Bisa Jadi Pilihan Habiskan Waktu Luang

Adinda Permata

Kanau.org – Menonton anime bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu luang atau sekedar mencari hiburan. Ada banyak genre anime yang bisa dinikmati. Di antara banyak anime yang hadir, Kanau sudah menyusun rekomendasi anime santai 2023 yang bisa kalian tonton.

Dari berbagai judul anime, Kanauzen bisa memilih beberapa anime yang memiliki alur cerita santai dan menghibur. Biasanya, anime yang terbilang santai adalah anime yang tidak membutuhkan konsentrasi tinggi selama menonton.

Kira-kira, anime apa saja yang santai untuk mengisi waktu liburan? Yuk, simak 5 rekomendasi anime santai 2023 yang bisa Kanuzen tonton berikut ini.

1. Level 1 Dakedo Unique Skill de Saikyou Desu

Rekomendasi anime santai 2023 yang pertama adalah Level 1 Dakedo Unique Skill de Saikyou Desu. Anime dengan arti judul “Aku Level 1 Tapi Jadi Orang Terkuat Karena Skill Unik” ini menjadi rekomendasi anime pertama yang bisa kalian tonton. Genre dari anime ini yaitu fantasi, petualangan, dan harem.

Anime ini mengisahkan tentang Ryota Sato yang bekerja di sebuah perusahaan yang kemudian berpindah ke dunia lain. Di dunia tersebut, apapun usaha yang dia lakukan, dia tetap berada pada level 1. Meskipun level tersebut tidak dapat berubah, Ryota memiliki skill unik yang membuatnya dapat bertahan di dunia tersebut.

Anime ini sangat cocok untuk kalian yang menyukai genre anime isekai. Karakter di anime ini juga banyak yang berperawakan imut. Menonton anime ini bisa sambil rebahan di rumah tanpa perlu berpikir keras.

Jika kalian tertarik dengan ceritanya, kalian bisa menyaksikan anime ini melalui berbagai platform seperti Bstation, youtube, dan masih banyak lagi.

2. Tondemo Skill de Isekai Horo Meshi

Mengembara dan memasak di dunia lain dengan skill absurd

Judul bahasa Indonesia dari anime ini adalah “Mengembara dan Memasak di Dunia Lain dengan Skill yang Absurd” menjadi rekomendasi anime santai 2023 berikutnya. Anime isekai lainnya yang bisa kalian tonton tentunya.

Anime ini menceritakan tentang Mukoda yang dipindahkan ke dunia lain dan ditugaskan untuk menyelamatkan kerajaan dari ancaman misterius. Skill yang dimiliki Mukoda adalah “Menu Makanan”. Dengan skill ini, Mukoda dapat membeli bahan makanan dari dunia asalnya.

Premis yang dibawakan anime ini sangat unik. Berbeda dengan anime isekai lainnya di mana karakter utama menjadi pahlawan, Mukoa memilih menjadi pedagang makanan keliling sambil mengembara.

Di perjalanan, Mukoda bertemu dengan monster legendaris, Fenrir. Fenrir tertarik dengan masakan Mukoda dan memintanya membuat kontrak. Petualangan Mukoda dan Fenrir sebagai monster kontraknya pun dimulai.

3. Kaguya-Sama: Love Is War

Pastinya kalian tidak asing dengan judul anime yang satu ini. Kaguya Sama: Love Is War adalah anime dengan genre komedi romantis yang rilis pada tahun 2019. Anime ini bisa jadi pilihan untuk mengisi waktu luang Kanauzen lho.

Anime ini berkisah tentang seorang siswa SMA bernama Kaguya Shinomiya dan Miuki Shirogane yang ingin saling menyatakan perasaan mereka. Namun, keduanya takut untuk mengucapkannya. Keduanya pun mulai membuat strategi untuk menarik perhatian satu sama lain.

Alur cerita dari anime ini santai untuk diikuti. Di samping itu, komedi yang dibawakan juga bisa mengocok perut.

4. Bofuri: I Don’t Want to Get Hurt, So I’ll Maz Out My Defense

Anime ini berkisah tentang Kaede yang memainkan game MRPG bersama sahabatnya. Kaede menggunakan nickname “Maple” mendedikasikan semua poinnya untuk pertahanan karena dia tidak ingin terluka. Karena itulah Maple justru berkembang menjadi karakter yang sulit ditaklukan.

Anime ini hadir juga dalam dubbing Indonesia di Bstation dan youtube Muse Indonesia. Anime ini juga sudah memiliki 2 musim. Pastinya, kalian tidak akan bosan dengan anime yang satu ini.

5. Sugar Apple Fairy Tale

Rekomendasi anime santai 2023 yang terakhir adalah Sugar Apple Fairy Tale. Anime ini bergenre petualangan, fantasi, dan romansa.

Anime ini menceritakan kisah tentang sebuah dunia di mana manusia memerlukan peri sebagai budak dengan cara mengambil satu sayapnya agar dapat dikendalikan. Ann membeli sosok peri bernama Shall untuk menjadi pengawalnya dalam perjalanan menuju Lewiston. Ann merasa bimbang ingin membebaskan Shall atau menjadikan Shall pengawal untuk perjalanannya yang berbahaya.

Cerita dari anime ini terbilang unik dari anime fantasy lainnya. Visual dari anime ini juga memanjakan mata. Pasti kalian tidak akan menyesal menonton anime ini.

Bagaimana menurut Kanauzen, apakah ada anime santai lain yang worth it untuk ditonton?

Bagikan:

[addtoany]

Related Post

Butuh informasi lebih lanjut atau ingin berdiskusi dengan tim KANAU?