x

Anime Zom 100 Umumkan Pengisi Suara Mikazuki Shizuka

2 minutes reading
Friday, 17 Feb 2023 21:21 0 135 Matsunagi Masaki

Kanau.org – Staf produksi adaptasi anime Zom 100: Zombie ni Naru Made ni Shitai 100 no Koto umumkan pengisi suara Mikazuki Shizuka pada Jumat (17/2) melalui situs dan akun twitter resmi.

Kusunoki Tomori sebagai Mikazuki Shizuka

Karakter wanita tersebut akan disulih suarakan oleh Kusunoki Tomori yang saat ini berperan sebagai seiyu Annette dalam Spy Kyoushitsu.

Sebelumnya, telah diumumkan bahwa Umeda Shuuichirou (Izumi Yuu, Pochita) akan memeriahkan anime ini sebagai Tendo Akira.

Teaser visual Zom 100

Anime yang diadaptasi dari manga karya Aso Haro bersama Takata Kotaro ini telah dijadwalkan tayang pada Juli 2023 dengan diproduksi oleh BUG FILMS.

Adaptasi disutradarai oleh Kawagoe Kazuki (Komi-san wa Komyushou Desu), dengan Ueda Hanako sebagai asisten sutradara, Tanaka Kii (Hundred) yang mendesain karakternya, Fukuchi Junpei yang mendesain zombie dan Miyazaki Makoto (One Punch Man) sebagai komposer musik.

Info Singkat Zom 100

Zom 100: Zombie ni Naru Made ni Shitai 100 no Koto merupakan seri manga bergenre komedi horor yang ditulis oleh Aso Haro bersama Takata Kotaro sebagai ilustrator. Manga ini diterbitkan oleh Shogakukan dalam Monthly Sunday Gene-X pada 19 Oktober 2018.

Sinopsis:

Tendo Akira yang berusia 24 tahun, telah mengerahkan seluruh tubuh dan pikirannya di sebuah perusahaan. Karena ditolak oleh Keiri Otori yang dia kagumi, dia menghabiskan hari-harinya dengan putus asa. Namun suatu hari, wabah zombie tiba-tiba menyebar di kota!

“Mulai hari ini tidak perlu pergi ke kantor, kan?” Pengakuan, pesta, berkeliling Jepang…!?

Ini adalah “100 hal yang ingin aku lakukan sebelum menjadi zombie” dan dengan begitu perjalanan Akira telah dimulai.

Seri ini akan memiliki adaptasi live action yang disutradarai oleh Ishida Yusuke, dengan Mishima Tatsuro yang menulis skripnya. Live action itu akan tayang dalam layanan Netflix pada tahun 2023 ini.

Sumber: Twitter

Editor:
  • BlueHeaven
  • Matsunagi Masaki

    Seorang manusia biasa yang menyukai karya Jejepangan. Mencari pekerjaan supaya dapat memiliki penghasilan, disinilah diriku berkutat dengan tulisan pada media Jejepangan.

    Jika ingin berkenalan, bisa follow Instagram nya: @ytfeldrieweht

    LAINNYA
    x