Kanau.org – Staf produksi anime original Ars no Kyojuu yang dibuat oleh DMM Pictures telah merilis video promosi pertamanya pada Rabu (14/12) melalui channel YouTube resmi.
Video promosi itu telah mengungkapkan beberapa seiyu yang akan ikut memeriahkan anime ini, diantaranya:
Mereka semua akan bergabung bersama:
Anime yang diproduksi oleh Asahi Production ini telah dijadwalkan tayang pada 6 Januari mendatang, dengan Oguro Akira (Namu Amida Butsu! -Rendai Utena-) sebagai sutradara, Ooyari Ashito sebagai desainer karakter, Shimizu Hiroshi (Megalobox) bersama Kato Masato (Peach Boy Riverside) yang akan mendesain karakternya dalam animasi, Norimitsu Kaihou (Akudama Drive) sebagai komposisi seri dan Katayama Shuuji (Overlord) bersama Suzuki Akinari (Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi) sebagai komposer musik.
Penguin Research akan menyanyikan lagu pembukanya yang berjudul “Hengen Jizai” sedangkan Harumi akan menyanyikan lagu penutupnya yang berjudul “Na mo Nai Hana.”
Sinopsis: Binatang buas yang perkasa telah menciptakan tanah ini, tetapi manusia malah mencurinya. Marah atas hal itu, para binatang mulai memakan manusia, sehingga manusia memanggil para dewa untuk melawan binatang buas. Jiro, yang mencari nafkah dengan berburu binatang buas, bertemu dengan Kuumi, yang dikejar oleh seseorang, dan pada saat itu memutuskan untuk menyelamatkannya. Saat rumor menyebar tentang kemanusiaan dan eksperimen misterius, bersama-sama mereka berusaha untuk mengungkap rahasia dunia.
Sumber: Twitter & Situs Resmi