x

Anime Kuma Kuma Kuma Bear Rilis Visual dan Ungkap Jadwal Tayang Musim Keduanya

3 minutes reading
Saturday, 5 Nov 2022 12:17 0 113 Matsunagi Masaki

Kanau.org – Staf anime Kuma Kuma Kuma Bear yang adaptasinya diproduksi oleh EMT Squared telah merilis preview video beserta key visual untuk penayangan musim keduanya.

PV Kuma Kuma Kuma Bear musim kedua

Mereka juga mengumumkan bahwa musim kedua ini akan berjudul Kuma Kuma Kuma Bear Punch! dan dijadwalkan tayang pada April 2023 mendatang.

Kuma Kuma Kuma Bear Visual Key
Key visual anime Kuma Kuma Kuma Bear musim kedua (Twitter/@shufuseipr)

Sebelumnya, staf telah mengumumkan pada 23 Desember 2020 ketika musim pertama selesai tayang bahwa musim kedua sedang dalam tahap produksi. Hal ini diumumkan melalui akun twitter dengan ilustrasi yang dibuat oleh Yuki Nakano sebagai desainer karakter.

Kuma Kuma Kuma Bear Production Announce
Ilustrasi dari staf bahwa musim kedua sedang dalam tahap produksi (Twitter/@kumabear_anime)

Sedikit Info Mengenai Serial Kuma Kuma Kuma Bear

Serial ini merupakan anime yang diadaptasi dari light novel bergenre komedi fantasi, dan isekai yang ditulis oleh Kumanano dan diilustrasikan oleh 029. Light novel ini diterbitkan oleh Shufu to Seikatsu Sha pada 29 Mei 2015.

Serial ini juga memiliki adaptasi manga yang diilustrasikan oleh Sergei. Manga ini diterbitkan kembali oleh Shufu to Seikatsu Sha dan memulai serialisasi nya dalam Comic PASH! pada 28 Maret 2018.

Kuma Kuma Kuma Bear
Sampul depan light novel Kuma Kuma Kuma Bear volume 9 (Twitter/@kumabear_anime)

Adaptasi anime telah diumumkan pada Januari 2020 dalam volume ke-14 nya. Anime ini telah disutradarai oleh Yuu Nobuta (Saihate no Paladin), dengan Takashi Aoshima (Beast Tamer) sebagai komposisi seri, Yuki Nakano (Yuusha, Yamemasu) yang mendesain karakternya dan Shigeo Komori (Shin Sekai Yori) yang mengurus musiknya. Anime ini diproduksi oleh EMT Squared dan terdiri sebanyak 12 episode yang tayang pada 7 Oktober sampai 23 Desember 2020.

Sinopsis

Setelah bermain VRMMO World Fantasy Online selama hampir satu tahun, Yuna yang berusia lima belas tahun yang kaya menerima kostum beruang dari administrator game. Pakaian itu, meskipun agak memalukan untuk dipakai, ternyata memiliki statistik dan efek yang terlalu kuat sehingga membuat karakternya jauh lebih kuat. Setelah menerima peralatan beruang, secara tiba-tiba dirinya dipindahkan ke dunia dalam game yang mencegahnya kembali ke dunia nyata.

Kuma Kuma Kuma Bear
Key visual kedua anime Kuma Kuma Kuma Bear musim pertama ! Twitter/@kumabear_anime)

Bingung dan tidak bisa logout, Yuna mulai menjelajahi lingkungan baru ini. Dia menyelamatkan seorang gadis bernama Fina dari serigala liar, yang kemudian mengarahkan ke kota Crimonia. Namun, dengan pakaian beruangnya yang eksentrik, Yuna terlihat menonjol ke mana pun dia pergi, tidak hanya kemampuan bertarungnya saja yang meningkat, reputasinya pun dengan langsung meningkat pesat sampai-sampai orang memberinya julukan “Beruang Berdarah.”

Tidak terpengaruh oleh perubahan dalam hidupnya ini, Yuna memutuskan untuk mengambil peran sebagai seorang petualang dan sepenuhnya menikmati dirinya sendiri di dunia barunya.

Staf Produksi dan Cast Seiyu

Staf produksi:

  • Penulis: Kumanano
  • Ilustrator: 029
  • Sutradara: Yuu Nobuta
  • Komposisi Seri: Takashi Aoshima
  • Musik: Shigeo Komori
  • Desain Karakter: Yuki Nakano
  • Sutradara Seni: Katsufumi Hariu
  • Sutradara Suara: Hiroto Morishita
  • Sutradara Fotografi: Youichirou Sato
  • Desain Warna: Mika Iwami
  • Desain Perlengkapan: Shinobu Ikakko
  • Editor: Motoki Niimi
  • Produksi: EMT Squared

Cast seiyu:

  • Maki Kawase sebagai Yuna
  • Azumi Waki sebagai Fina
  • Emi Miyajima sebagai Kumayuru
  • Inori Minase sebagai Shia Foschurose
  • Kana Asumi sebagai Atla
  • Yusa Koji sebagai Cliff Foschurose
  • Miyu Tomita sebagai Shuri
  • Rina Hidaka sebagai Noire Foschurose
  • Satomi Amano sebagai Misana Farrengram
  • Satoshi Tsuruoka sebagai Gentz
  • Yuiko Tatsumi sebagai Eleanora Foschurose
  • Yuuko Kurose sebagai Kumakyuu
  • Yume Miyamoto sebagai Telmina

Sumber: Twitter/@kumabear_anime & KumaBear Official Website

Matsunagi Masaki

Seorang manusia biasa yang menyukai karya Jejepangan. Mencari pekerjaan supaya dapat memiliki penghasilan, disinilah diriku berkutat dengan tulisan pada media Jejepangan.

Jika ingin berkenalan, bisa follow Instagram nya: @ytfeldrieweht

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

I agree to these terms.

LAINNYA
x